8 Manfaat Olahraga di Luar Ruangan

Di era seperti saat ini banyak sekali masyarakat yang memiliki rutinitas super tinggi di dalam ruangan, sehingga jarang sekali dari mereka yang menyempatkan diri untuk berolahraga. Hati-hati, hal tersebut bisa membahayakan untuk tubuhmu sendiri. Walau sudah banyak orang yang ingin memiliki tubuh sehat dan badan ideal dengan menerapkan pola makan sehat. Sebaiknya di seimbangkan juga dengan aktivitas olahraga. Namun terkadang banyak orang yang beralasan tidak memiliki waktu untuk mendaftar di pusat kebugaran sehingga mereka tidak juga memulai kebiasaan berolahraga.

Padahal olahraga tidak hanya dilakukan di pusat kebugaran saja, kamu juga bisa berolahraga tanpa biaya dengan memilih beraktivitas fisik di luar ruangan yang pastinya sangat menghemat isi dompet. Bahkan lebih serunya lagi, olahraga di luar ruangan banyak memberi manfaat pada tubuh yang mungkin tidak akan kamu dapat saat berolahraga di pusat kebugaran. Yuk mulai berolahraga di luar ruangan untuk mendapat manfaat baik berikut ini!

  • Memperluas pikiran dan imajinasi

Saat berolahraga di gym, penglihatan dan pemandangan akan sangat terbatas, kamu hanya melihat alat-alat di gym, jendela, dan lantai. Bandingkan jika berolahraga di luar ruangan, di mana kamu bisa memperluas penglihatan serta bagaimana berbagai indra tubuh turut serta merasakan suasana di luar ruangan. Selain itu kamu juga bisa melihat pemandangan yang luas dan bermacam-macam, tak hanya tampilan monoton. Dengan lebih beragamnya pemandangan yang bisa dilihat, pikiran dan imajinasi pun ikut terbuka.

  • Udara lebih segar

Memilih berolahraga di luar ruangan berarti memanjakan diri untuk menghirup oksigen lebih banyak. Ditambah lagi jika tempat berolahraga dikelilingi oleh pepohonan hijau. Bayangkan jika melakukan yoga di luar ruangan hijau, ada berapa banyak oksigen yang kamu hirup? Pasti sangat banyak kan?

  • Memperoleh vitamin D dari sinar matahari

Di balik teriknya matahari, faktanya sinar matahari (pagi hari) mengandung vitamin D yang memberikan berbagai manfaat baik bagi tubuh, seperti menjaga kesehatan otot, meningkatkan system kekebalan tubuh dan penyerapan kalsium serta fosfor. Ketika terkena sinar dari matahari tubuh kita secara alami mengubah kolesterol di kulit kita menjadi vitamin D3.

  • Mengurangi stres

Tujuan seseorang berolahraga biasanya untuk menurunkan berat badan atau menurunkan tekanan darah. Hal itu tanpa disadari memberikan tekanan kepada diri sendiri, kapan dan sudah berapa banyak berat badan yang berhasil turun? Dengan melakukan olahraga di luar ruangan, kamu akan lebih merasakan bermain daripada berolahraga. Sehingga jauh dari pemikiran negative yang mengejar. Selain itu berolahraga di luar ruangan juga terbukti mampu meredakan rasa amarah dan depresi serta meningkatkan mood.

  • Membakar lebih banyak kalori

Penelitian menunjukkan bahwa para olahragawan membakar 10 persen lebih banyak kalori ketika mereka berjalan atau berlari di luar ruangan daripada mereka yang melakukan treadmill dalam ruangan dengan kecepatan yang sama.

  • Lebih efektif dalam membentuk otot

Salah satu olahraga yang lebih baik di luar ruangan daripada di dalam ruangan adalah berlari. Hal ini karena ketika kamu berlari di atas treadmill di gym, kakimu akan terbawa ke belakang dengan sendirinya. Padahal, menurut ahli kekuatan dan peng kondisi an Pamela Geisel, gerakan tersebut seharusnya dilakukan oleh oto bokong tubuhmu atau glute. Itulah sebabnya berlari di atas treadmill kurang bisa memberikan hasil maksimal.

  • Menghindari kuman dari keringat orang lain.

Sudah pasti di tempat kebugaran indoor banyak orang berkeringat menggunakan beragam alat-alat olahraga. Maka, banyak bakteri bisa melekat pada tubuh kamu. Jika kamu sensitive, beberapa bakteri bisa menyebabkan gatal-gatal dan alergi pada tubuh. Anda bisa menghindari bahaya ini dengan selalu mencuci tangan dan mandi sehabis fitness.

  • Lebih hemat

Biaya berolahraga di gym tidaklah murah. Terlebih lagi jika kamu sudah mendaftarkan diri sebagai member tetapi tidak memiliki waktu yang cukup untuk rutin pergi ke sana. Yuk berhenti ‘beramal’ di pusat kebugaran dan mulai memanfaatkan fasilitas taman maupun ruang terbuka hijau. Selain mendapat berbagai manfaat di atas, kamu juga bisa lebih hemat karena tak perlu mengeluarkan biaya keanggotaan, serta memiliki waktu yang lebih fleksibel untuk berolahraga.

Scroll to Top